Private Trip Paket Wisata 2 Hari 1 Malam Raja Ampat adalah pilihan perjalanan pribadi dan tidak akan digabung dengan grup tour lainnya.
Oleh karena itu perjalanan anda jadi lebih privasi dan bisa sepuasnya mengunjungi setiap destinasi yang ada di Raja Ampat.
Jadwal trip menyesuaikan dengan waktu kedatangan anda di kota Sorong dan rute fleksibel dan diatur sesuai permintaan peserta trip.
Jangan sungkan untuk menghubungi kami dan bertanya banyak hal tentang Paket Wisata Raja Ampat 2 hari 1 Malam Piaynemo Kalibiru.

Itinerary Paket Wisata 2 Hari 1 Malam Raja Ampat Piaynemo – Kalibiru
Piaynemo dan Kalibiru adalah destinasi yang cocok dikunjungi bagi anda yang memiliki waktu liburan yang singkat misalnya saat akhir pekan.
Dalam waktu dua hari saja anda bisa mengexplore keindahan alam Raja Ampat dan melakukan banyak aktivitas menarik.
Hari Pertama : Sorong – Piaynemo
- Jemput di bandara dan diantar menuju dermaga tempat penyeberangan ke Raja Ampat
- Naik private boat dan memulai perjalanan ke destinasi di Raja Ampat
- Piaynemo / Top View Of Piaynemo
- Telaga Bintang
- Snorkeling di Sawandarek / Yenbuba
- Pasir Timbul Mansuar
- Sore hari kembali ke resort dan check in
Hari Kedua : Kalibiru
- Sarapan di resort
- Check out dan trip ke kalibiru
- Makan siang dan kembali ke kota sorong
- Belanja oleh-oleh
- Diantar ke bandara DEO Sorong
- Trip selesai
Rute diatas bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dengan situasi cuaca dan kondisi peserta saat trip berlangsung.

Untuk Paket Wisata 2 Hari 1 Malam Raja Ampat sebaiknya memilih jadwal penerbangan tiba pagi di sorong.
Dan penerbangan pulang di atas jam 12 siang, agar rute perjalanan bisa disesuaikan dengan jadwal tiba dan pulang.
Snorkeling dan menyelam adalah yang paling favorit, juga trekking ke atas puncak piaynemo melewati anak tangga hingga ke atas.
Harga Trip Raja Ampat Terjangkau
Saat berkunjung di Raja Ampat sebaiknya saat low season agar tidak padat pengunjung terutama di Piaynemo dan sekitarnya.

Jika datang saat high season biasanya anda perlu mengantri giliran untuk naik ke atas puncak Piaynemo.
Harga Paket Wisata 2 Hari 1 Malam Raja Ampat Sudah Termasuk / Included :
- Resort
- Mobil antar jemput
- Driver
- BBM dan parkir sesuai rute
- Speed boat
- Crew
- Makan sesuai program
- Tiket masuk semua destinasi
- Biaya retribusi dan desa adat
- Guide lokal
- Dokumentasi
- Alat snorkeling
Belum Termasuk / Excluded :
- Tiket pesawat
- PIN / KJL / Biaya Konservasi
- Tip guide driver
- Segala hal yang tidak tercantum di included
Menu makanan yang disajikan terjamin halal dan selama trip akan di temani oleh guide dan crew yang sudah berpengalaman.
Setiap destinasi wisata di Raja Ampat berupa kepulauan dan bisa capai menggunakan speed boat dan memakan waktu sekitar 2 jam.

Tour Raja Ampat Start Sorong & Waisai
Perjalanan menggunakan speed boat bisa di mulai dari kota Sorong atau kota Waisai, atur rencana perjalanan anda sekarang juga.
Bagi anda yang ingin perjalanan terjangkau, bisa menyeberang menggunakan kapal ferry dari sorong ke waisai kemudian dilanjutkan dengan speed boat.
Tersedia beragam pilihan penginapan di sekitar kota Waisai mulai dari resort hingga homestay dengan view laut Raja Ampat.
Sajian menu makanan di resort biasanya berupa seafood atau tema ikan, sayur, buah juga ada snack sore dan kopi/teh tersedia 24 jam.
Beberapa resort di Raja Ampat tersedia kolam juga lokasi snorkeling di sekitaran kamar resort tempat penginapan.

Harga dan Cara Booking Paket Wisata Raja Ampat
Penawaran harga yang akan di berikan terjangkau dan termasuk semua kebutuhan trip anda selama di Raja Ampat.
Jangan sungkan menghubungi kami jika ada permintaan khusus lainnya untuk kebutuhan selama tour berlangsung di Raja Ampat.
Jika sudah cocok dengan harga paket yang anda pilih, kemudian bisa booking sesuai jadwal keberangkatan ke Raja Ampat.
Selain Paket Private Trip Raja Ampat, kami juga menawarakan Sewa Speed Raja Ampat Harga Terjangkau bagi anda yang ingin mengatur perjalanan sendiri.

Selama tour anda akan di temani oleh crew lokal yang siap menjamin keamanan dan kenyamanan perjalanan selama di Raja Ampat.
Destinasi Wisata Raja Ampat
Wisata alam di Raja Ampat sangat cocok bagi anda yang ingin melakukan aktivitas trakking, snorkeling dan juga diving.
Terdapat beberapa spot diving terbaik termasuk berenang bersama hiu jinak hingga menyelam di shark point Wayag.
Piaynemo
Sebuah tujuan lokasi wisata dengan pemandangan gugusan pulau-pulau disekitar dan gradasi warna air laut yang biru jernih.

Akses menuju puncak adalah melewati tangga berjumlah sekitar 320 dan memiliki beberapa pos untuk beristirahat ketika peserta lelah.
Di bagian dermaga piaynemo terdapat fasilitas toilet umum dan beberapa masyarakat lokal yang berjualan kelapa muda hingga makanan instan.
Telaga Bintang
Raja Ampat memiliki beberapa destinasi laguna unik, salah satunya ada di Telaga Bintang dan berlokasi dekat dari piaynemo.
Hanya butuh waktu 5 menit anda sudah bisa sampai di atas puncak telaga bintang dan berfoto dari atas, pakai drone agar lebih maksimal.

Di tempat ini belum tersedia fasilitas toilet dan tidak ada masyarakat lokal yang berjualan di sekitar dermaga.
Lokasi disekitar dermaga sangat cocok bagi anda yang ingin berenang atau menikmati waktu makan siang dan bersantai.
Kalibiru
Berlokasi di dalam hutan Raja Ampat, untuk bisa sampai di kali biru anda harus menyeberang naik perahu dari desa warsambim.
Di dekat dermaga Desa Warsambim terdapat beberapa pilihan penginapan homestay terjangkau dengan pemandangan teluk mayalibit.

Sungai disini akan berwarna biru jika terkena sinar matahari langsung dan memiliki air mengalir yang dingin karena berlokasi di tengah hutan.
Pastikan anda berkunjung pada saat cuaca cerah dan tidak hujan, karena air sungai bisa berubah warna cokelat jika hujan semalaman.
Pasir Timbul
Sebuah fenomena alam yang indah terjadi di Raja Ampat, dimana saat air surut anda bisa melihat sebuah pulau pasir timbul didekat pulau mansuar.
Aktivitas yang bisa anda lakukan disini adalah berenang disekitaran pulau pasir putih dengan air laut yang jernih dan bersih.

Atau berfoto menggunakan drone dengan background pulau kecil menambah keindahan hasil foto anda di pasir timbul.
Pulau Friwen
Pilihan penginapan di pulau friwen berupa homestay yang dikelola langsung oleh warga lokal sekitar dengan view laut Raja Ampat.
Terdapat spot diving bernama friwen wall dengan pemandangan terumbu karang dan beragam jenis ikan lainnya.
Silahkan hubungi kami untuk bertanya banyak hal tentang Raja Ampat, dan cari tahu Tips Liburan Raja Ampat Seru dan Menyenangkan.
Kami selalu punya solusi untuk hasil liburan terbaik, jangan lupa ajak keluarga dan kerabat anda untuk melakukan perjalanan ke Raja Ampat.